Wto Betting – Pada Jumat (1/3/2024), sang penguasa kelas menengah MMA ONE Championship itu akan kembali bertemu dengan Malykhin di divisi berat badan alaminya.
De Ridder mengincar pembalasan atas kekalahan di laga pertama yang berakhir brutal.
Sebagai pemegang sabuk hitam Brazilian Jiu-jitsu, The Dutch Knight pun berencana untuk menjatuhkan dan menghabisi sang raksasa Rusia di atas matras.
Empat dari tujuh kemenangan De Ridder di ONE Championship diketahui didapatkan lewat kuncian.
Oleh sebab itu, jagoan berusia 33 tahun ini memiliki empat kuncian andalan yang bisa dipakai untuk mengalahkan Malykhin di Lusail Sports Arena.
Berikut adalah kuncian andalan sang grappler Belanda yang berhasil menyelesaikan lawan-lawannya di laga terdahulu.
1. Inverted Triangle
Dalam dunia BJJ dikenal kuncian segitiga atau triangle choke dan yang lebih rumit lagi seperti inverted triange choke.
Umumnya kuncian ini dilakukan untuk mengunci lengan atau leher lawan sehingga memaksanya menyerah.
Awalnya petarung harus terlebih dulu mengontrol lawan di atas kanvas, dilanjutkan dengan mengapit salah satu tangan lawan dengan kedua kaki.
Setelahnya gunakan kaki dengan jangkauan terjauh untuk meraih kepala lawan.
Posisikan diri di posisi terbaik hingga akhirnya kedua kaki dapat menemukan leher lawan dan membelitnya.
Metode tersebut pernah dilakukan oleh Reinier de Ridder untuk memaksa Vitaly Bigdash menyerah di ONE 159.
2. Arm-Triangle Choke
Ada juga arm-triangle choke atau kuncian lengan yang dipadukan dengan kuncian segitiga.
Seperti kuncian yang dibahas sebelumnya, teknik ini merupakan salah satu varian dari triangle choke.
Bedanya, arm-triangle choke adalah kuncian yang dilakukan dengan memanfaatkan lengan untuk mengunci leher lawan.
Teknik ini dapat menghentikan aliran darah ke kepala dan membuat lawan kehilangan kesadaran.
De Ridder pernah mengaplikasikan kuncian ini saat menaklukkan mantan penguasa kelas welter ONE Championship, Kiamrian Abbasov, di ONE: Full Circle.
Dia melakukannya usai menjatuhkan Abbasov dan memanfaatkan lengan kiri lawan untuk mengunci lehernya.
3. Rear-Naked Choke
Di dunia BJJ, nama rear-naked choke menjadi salah satu kuncian yang paling populer.
Kuncian ini disebut sangat fleksibel untuk dilancarkan dari banyak posisi.
Rear-naked choke memanfaatkan kedua tangan untuk menghentikan aliran darah ke kepala di leher lawan.
Teknik ini pernah digunakan oleh De Ridder yang sukses mengunci leher Aung La N Sang dari posisi belakang usai melakukan kuncian badan atau body lock di pertemuan pertama.
Sang jagoan asal Myanmar pun hanya bisa pasrah dan melakukan tap-out.
4. Brabo Choke
Terakhir adalah brabo choke atau kuncian brabo.
Kuncian ini dilakukan untuk menghentikan aliran darah ke kepala lawan dengan menempatkan kedua tangan dalam posisi mengapit leher lawan dan ditutup dengan menekan lewat beban dari badan.
Ditemukan oleh Leo Vieira di awal 2000-an, teknik ini terbilang sulit untuk diaplikasikan.
Namun, De Ridder sukses mengaplikasikan kuncian ini pada Fan Rong yang berusaha bangkit dari atas kanvas dalam aksi debutnya di ONE Championship pada 2019.
Dengan lihai De Ridder mengapit leher Fan yang berusaha bangkit dengan kedua tangannya dan menjatuhkan sang lawan dengan serangan lutut.
Fan jadi menekan aliran darah ke kepalanya lewat beban badan sendiri.
ONE 166: Qatar dapat disaksikan dari Facebook dan YouTube resmi ONE Championship.
Di Indonesia, ONE 166: Qatar dapat disaksikan secara live di Vidio serta di Moji lewat siaran tunda pada hari Sabtu (2/3/2024) pukul 22:00 WIB.