Gerbang Kesuksesan Anda
Beli Tema IniIndeks
Bisnis  

Koarmada RI siapkan 19 KRI bantu distribusi logistik pemilu

Wto Betting – Komando Armada Republik Indonesia (Koarmada RI) menyiapkan 19 kapal perang (KRI), untuk membantu distribusi logistik Pemilu 2024 di Wilayah Timur Indonesia.

“Saat ini sudah ada 19 KRI di Koarmada III, yang diperkuat dengan sarana patroli di pangkalan-pangkalan,” kata Panglima Koarmada RI Laksamana Madya TNI Heru Kusmanto di Jakarta, Senin.

banner 325x300

Lanjut dia, KRI itu sedang menjalani alih bina (dispersi) dari Koarmada I dan Koarmada II, yang saat ini di bawah kendali Koarmada III. Koarmada III membawahi empat Pangkalan Utama TNI Angkatan Laut (Lantamal) yang meliputi, Lantamal IX di Ambon, Lantamal X di Jayapura, Lantamal Xl di Merauke dan Lantamal XIV di Sorong. Masing-masing Lantamal membawahi beberapa Pangkalan TNI Angkatan Laut (Lanal) dan Pos TNI Angkatan Laut (Posal).

Dia menegaskan alat utama sistem senjata (Alutsista) siap mendukung pergeseran logistik dan rangka mendukung kelancaran Pemilu 2024. Lanjut dia, khususnya distribusi logistik ke pulau-pulau terpencil dan tidak tidak terjangkau telah disiapkan secara maksimal.

Hal itu disampaikan Heru Kusmanto usai melantik dan mengambil sumpah, Laksamana Muda TNI Hersan sebagai Panglima Komando Armada III (Pangkoarmada III).

Pangkoarmada III sebelumnya dijabat Laksamana Muda TNI Rachmad Jayadi. Rachmad Jayadi selanjutnya akan menjabat sebagai Asisten Operasi (Asops) Panglima TNI. Sedangkan Laksamana Muda TNI Hersan sebelum menjabat Pangkoarmada III menjabat sebagai Sekmilpres Kemenstneg RI.

Untuk Pilpres dan Pileg 2019, beberapa armada kapal TNI AL yang dikerahkan untuk membantu distribusi logistik dan pengamanan, antara lain KAL Weling 1-7-15, KAL Suluh Pari I-6-6.0, KAL Mamuju I-6-6, Kapal Patroli Keamanan Laut (Patkamla) Pulau Langkai I-6-6.3, KAL Pintar I.6-57, KAL Samalona I.6-02, KRI Teluk Cendrawasih-533, dan KRI I Gusti Ngurah Rai-332.

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *